Posts

Showing posts from October, 2016

Kuda Istimewaku, Delman Istimewaku

Image
Lila adalah hasil pertemuan saya dengan beberapa orang dan rangkaian peristiwa yang saya yakin tidak terjadi secara kebetulan. Tokoh kuda ini diciptakan oleh Langit, anak saya, ketika kami sedang main Lasy suatu sore.  Diam-diam Lila masih tersimpan di suatu tempat di kepala saya. Buktinya, ia masuk ke dalam character list waktu saya ikut PiBiIdMo (Picture Book Idea Month) yang diadakan oleh  Tara Lazar  berbulan-bulan kemudian. Nasib si Jaran berubah ketika Mas Bambang Irwanto mengadakan kelas Picture Book di grup Rumah Jamur . Girangnya saya ketika tahu bahwa pemateri untuk kelas tersebut adalah Mba Gita Lovusa, pemilik web serusetiapsaat . PR di kelas saat itu adalah membuat picture book yang diinspirasi dari lagu anak Indonesia. Begitu saja, si Jaran ‘muncul’ lagi. Kali ini, ia membisikkan kisah serunya. Setelah direvisi beberapa kali, cerita Lila dinyatakan layak tayang oleh mba Gita. Saya tidak mengalami hambatan apapun untuk proses ilustrasinya, karena

Review: Hororis Causa

Image
Judul buku       : Hororis Causa Penulis          : Adellia Rosa, Ade Yusuf, Dian Harigelita, Irfan Aulia, Kikit Azeharie, Lariza Oky Adisty, Mel Puspita, Momo DM, Morgan QLP, Rendra Jakadilaga, Rendy Doroii, Ryan Pradana, Sigit Harjo Tahun terbit    : September 2016 Penerbit          : AG Publisher Halaman         : 136 Harga              : Rp. 45.000,- (exclude ongkir) Kontak pemesanan: order.hororiscausa@gmail.com Saya jelas mengharapkan standar tertentu ketika tahu bahwa para penulis Hororis Causa adalah pasukan fiksiminiers. Syukurlah, mereka tidak membuat saya kecewa. Satu kata yang menurut saya tepat menggambarkan buku ini adalah: lengkap Ditulis oleh tiga belas penulis dengan latar belakang berbeda, kumpulan cerpen ini menawarkan kengerian dalam berbagai rupa. Beragamnya setting tempat, waktu dan budaya, tidak akan membuat pembaca bosan hingga tiba di halaman akhir. Apalagi tokoh seramnya tidak melulu hantu. Gaya bercerita yang berbeda sudah pasti me